Bupati Adirozal Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2021 Polres Kerinc

Jambihariini-Bupati Kerinci, Adirozal menjadi Inspektur Upacara pada apel gelar pasukan Operasi Ketupat 2021. Apel pengamanan Idul Fitri ini digelar di halaman Mapolres Kerinci, Rabu (5/5/2021).

Hadir Kapolres Kerinci, AKBP Agung Wahyu Nugroho, Dandim 0417 Kerinci diwakili Mayor Inf Liswar, Walikota Sungai Penuh diwakili oleh Staf Ahli Walikota Sungai Penuh Ir. Ery Firmansyah,Forkopimda serta para pejabat dilingkup Pemkot Sungai Penuh dan Pemkab Kerinci.

Tema Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2021 “Melalui Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat – 2021, kita tingkatkan Sinergitas Polri dengan Instansi terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman Perayaan Idul Fitri 1442 H”

Sebagai pemimpin apel Bupati Adirozal di dampingi Kapolres dan Forkopimda melakukan pemeriksaan pasukan. Bupati Kerinci H. Adirozal juga menyematkan Pita Tanda Operasi dimulai

Tema Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2021 “Melalui Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat – 2021, kita tingkatkan Sinergitas Polri dengan Instansi terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman Perayaan Idul Fitri 1442 H”.(*)