SUNGAIPENUH – Dua kandidat calon Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir dan Fikar Azami memastikan akan maju sebagai orang nomor satu di Bumi Sahalun Suhah Salateuh Bdei.
Bahkan Ahmadi Zubir secara terang-terangan mengatakan sepakat berpasangan dengan Hardizal, Ketua PDIP Sungai Penuh. Menurutnya sosok Hardizal merupakan politisi ulung yang tepat mendampinginya. Ia menilai track record Hardizal sudah tidak diragukan lagi, punya basis suara yang jelas dan mantan anggota DPRD Sungai Penuh.
“Kita sudah sepakat bersama antara kita dengan ketua PDIP Sungai Penuh Hardizal ssbagai pasangan saya di Pilwako 2020,” ujar Ahmadi dikonfirmasi Jambihariini.com Selasa (2/5/2020).
Ketua STKIP Sungai Penuh pun mengatakan sudah ada 4 partai politik yang menyatakan siap mengusungnya maju Pilwako sungai penuh. “Sampai sekarang parpol yang sudah menyatakan sikap mengusung kita 4 partai diantaranya PDIP,” katanya lagi
Jika memang sudah dipastikan akan berpasangan pada Pilwako nanti, lantas kapan rencana deklarasi pasangan. “(Deklarasi) Perkiraan akhir Juni nanti,” singkatnya
Sedangkan Fikar Azami belum memastikan siapa wakilnya nanti. Kendati politisi muda ini disebut-sebut akan berpasangan dengan Yos Adrino, namun beredar juga kabar dengan Satmarlendan yang saat ini Wakil Ketua DPRD Sungai Penuh.
Fikar yang juga mantan ketua DPRD Sungai Penuh saat dikonfirmasi terkait siapa yang akan mendampinginya masih belum terbuka.
Kandidat Walikota Sungai Penuh yang akrab dengan jargon muda membangun ini mengatakan wakilnya di Pilwako nanti masih menunggu rekomendasi partai. “Kito tunggu bae rekomendasi keluar. masih tunggu rekomendasi,” katanya. (*)
Editor: Hendri Dede