Heboh.. Pemain Diserbu Penonton Saat Final Sepak Bola di Kerinci
JAMBIHARIINI. COM, KERINCI – Heboh final sepak bola di Semurup Kerinci berakhir krusial. Puluhan penonton yang berada dipinggir lapangan berlari ketengah lapangan. Kejadiannya pada Minggu sore (14/2/2021) saat final antara SSB Bunga Pasir berhadapan dengan Persada Semurup.
Informasi yang diperoleh puluhan penonton tersebut masuk ke lapangan diduga mengeroyok pemain sepak bola SSB Bunga Pasir. Hingga ada juga suporter salah seorang klub yang datang turut jadi korban.
Bahkan ada pemain yang harus dirawat di rumah sakit. Ada juga suporter dari Desa Bunga Tanjung yang ikut diserbu penonton.
“Cuma satu orang dirawat di rumah sakit. Suporter anak bungo tanjung ado jugo yang keno, tapi idak parah, masih sehat, ” Ujar salah seorang warga